Jumat, 15 April 2011

TIPS MENGATASI DEPRESI

Depresi karena berbagai masalah wajar- wajar saja, asal tidak berlebihan dan berkepanjangan. Depresi bisa disebabkan karena memburuknya hubungan asmara, pekerjaan, karir, keuangan, pertemanan, kehilanagan sesuatu yang berharga, kehilangan orang yang sangat dicintai dan sebagainya.

Depresi jangan dibiarkan berlarut- larut. Bila dibiarkan, depresi bisa menyebabkan hal yang fatal seperti menghancurkan harga diri, merusak kesehatan mental dan jiwa, serta mengganggu kesejahteraan hidup.
Berikut ini tips mengatasi depresi :
1. Usahakan tubuh terkena cahaya dan sinar matahari.
Jika orang yang sedang mengalami depresi selalu mengurung diri di dalam kamar dengan tirai tertutup maka akan sulit mengatasi depresi.
2. Usahakan cukup waktu untuk istirahat dan relaksasi.
Bila Anda sedang mengalami depresi, banyaklah istirahat sambil mendengarkan musik. Dan luangkan waktu untuk santai.   Selain itu bisa dilakukan dengan berendam dalam air hangat atau melakukan pijat untuk merelaksasikan otot agar dapat mengurangi depresi secara efektif.
3. Makan makanan yang sehat.
hindari makan makanan yang mengandung banyak gula, kafein, dan alkohol. karena makanan yang banyak mengandung gula, kafein dan alkohol dapat memberikan energi instan, tetapi nantinya akan membawa kecemasan, ketegangan, dan masalah internal.
4. Berolahraga  secara teratur.
dengan olah raga secara teratur maka memungkinkan tubuh untuk memproduksi endorfin ( zat kimia bahagia ) yang dapat mendorong rasa bahagia yang alami dan dapat mengurangi stres.
5. Menyibukkan diri dengan kegiatan yang positif.
Dengan menyibukan diri  melalui kegiatan yang sifatnya kegemaran atau hoby misalnya membaca buku,  cerpen, novel,  menulis puisi, bermain bulu tangkis, volly ball dan kegiatan lain yang dapat membangkitkan gairah dan membuat hati senang. Sehingga bisa mengalahkan perasaan putus asa dan depresi.
6. Meminta dukungan moral dari orang terdekat dan bersosialisasi dengan lingkungan.
Obat paling ampuh yang dapat meringankan depresi adalah dukungan moral dari orang terdekat, orang yang sangat dicintai berupa kata- kata, belaian, bahkan pelukan sehingga seseorang yang mengalami depresi
merasa nyaman dan aman.

Bagi pembaca yang sedang mengalami depresi, cobalah tips mengatasi depresi diatas.Semoga tips ini dapat mengatasi masalah anda.

0 komentar:

Posting Komentar

Blog ini DOFOLLOW.Tuliskan komentar Anda, Anda akan mendapat backlink secara langsung.